Cari LokasiMakanan

Daftar Tempat Makan Halal di Denpasar yang Enak dan Murah

225
×

Daftar Tempat Makan Halal di Denpasar yang Enak dan Murah

Share this article
Daftar Tempat Makan Halal di Denpasar yang Enak dan Murah
Example 468x60

Tempat Makan Halal di Denpasar, Opini.co.id – Liburan ke Pulau Dewata Bali tentunya tidak lengkap kalau belum mencoba kuliner tradisionalnya, terutama di sekitaran kota Denpasar. Tetapi, tak sedikit orang yang ragu, karena sebagian besar tempat makan di Bali menggunakan olahan daging babi sebagai bahan utamanya.

Buat Anda yang tidak boleh makan olahan daging babi, masih bisa mencoba beberapa kuliner tradisional yang halal. Berikut adalah tempat makan halal di Denpasar yang bisa Anda coba.

Example 300x600

Daftar Tempat Makan Halal di Denpasar yang Enak dan Murah

Daftar Tempat Makan Halal di Denpasar yang Enak dan Murah

Warung Nasi Pojok Nangka

Jam buka : Senin – Minggu pukul 08 : 00 – 21 : 00 WITA.

Alamat : Jalan Nangka Selatan No. 168, kota Denpasar, Bali.

Buka mulai pagi hari, tepatnya pukul 08 : 00 WITA, Warung Nasi Pojok Nangka menawarkan pilihan menu makanan yang sangat melimpah untuk lauknya, seperti ayam suwir, paru goreng, abon sapi, ayam goreng, mie, sayur tumis, telur dan sambal yang khas dengan cita rasa pedas manis.

Warung Nengah

Jam buka : Senin – Minggu pukul 10 : 00 WITA.

Alamat : Jalan Kebo Iwa Utara, Padang Sambian, Denpasar, Bali.

Untuk yang menyediakan menu ikan laut yang enak dan menggugah, Anda bisa coba mampir ke Warung Nengah. Berada di sebelah utara stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum Kebo Iwa, Warung Nengah menjual menu ikan tuna yang nikmat.

Untuk satu porsinya dihargai sekitar Rp 12 ribuan, lengkap dengan nasi campur yang terdiri dari nasi putih hangat, sayur urap, sate tusuk, sate ikan laut, bakso ikan, pepes ikan laut dan sambal matah. Tenang saja, rasa ikan laut di tempat ini sangat enak dan tidak bau amis.

Rumah Makan Kedaton

Jam buka : Senin – Minggu pukul 08 : 00 WITA.

Alamat :

  1. Jalan Hayam Wuruk No. 95, Denpasar, Bali.
  2. Jalan Gatot Subroto Tengah No. 326, Denpasar, Bali.
  3. Jalan Merdeka VI No. 01 Renon, Denpasar, Bali.
  4. Jalan Bypass Ngurah Rai No. 118, Padang Galak, Denpasar, Bali.

Tempat makan halal di Denpasar yang terakhir ini menawarkan menu khas Bali yang terbuat dari olahan daging ayam dan sapi, seperti sate lilit, ayam suwir, paru, telur, peyek udang dan masih banyak lainnya. Untuk harga satu porsinya mulai dari Rp 20 ribuan.

Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang daftar tempat makan halal di Denpasar yang enak dan murah. Semoga bermanfaat.

Example 300250
Example 120x600